Apa itu jasa backdrop custom/ kastem

Buat temen-temen kasta kastem mungkin sudah familiar dan tidak aneh, seperti halnya motor custom, mobil custom, sepeda custom, semua hal yang berbau kastem pasti fahamlah.
Tapi bagaimana dengan jasa backdrop kastem atau sewa backdrop custom, menurut kalian beda gak dari backdrop standar biasanya, yuk kita bahas.
Frame backdrop tv atau frame LED screen

Backdrop plus bunga kertas atau bunga palsu

Backdrop multiplex yang menyerupai sepeda 

Welcome gate/ gerbang pameran

Standbooth

Frame backdrop 

Frame backdrop Ig / frame Instagram backdrop / Billboard 
Letter timbul 3d / huruf timbul / display huruf nama / Billboard huruf timbul

Backdrop 3d (tiga dimensi)
Ini standee huruf menggunakan streofoam 

Backdrop atau latar belakang atau wellpaper atau background adalah suatu hiasan dekorasi berupa dinding atau wall yang terbuat baik dari kain, flexy yang di bingkai menggunakan kerangka kayu atau besi menjadi sebuah wall atau dinding bermotif atau bertema.
Itu backdrop biasa atau backdrop cetak sedangkan kalau pakai kain itu backdrop lamaran, lalu kalau backdrop kastem atau custom itu seperti apa ?
Kata custom itu adalah tidak standar banyak yang mengartikan sebagai variasi, nah dalam dunia backdrop juga ada namanya backdrop custom yang tidak standar bentuk yaitu kotak.
Backdrop kastem ini bisa di bentuk menjadi bentuk-bentuk unik berupa karakter tertentu baik itu satu dimensi atau tiga dimensi (3d). 
Paling sering backdrop kastem ini di buat dari bahan multiplek, karena bahannya mudah harganya masih terjangkau dan pembentukannya juga mudah, ada juga yang terbuat dari logam besi, ini pasti akan sangat mahal, atau ada juga yang menggunakan akrilik biasanya digunakan untuk buat huruf timbul atau neon box atau display buat toko pakai huruf timbul ini.
Adalagi yang menggunakan streofoam buat karakter hewan atau tulisan biasa sering kita temui di acara natal biasanya ikon rusa dibuat dari streofoam.
Contoh yang lainnya perpaduan antara akrilik, stiker dan multiplek itu paling mudah itu ada pada standbooth, ada lagi perpaduan antara stiker dan multi bisa di bentuk menjadi gate atau gerbang pameran.
Atau perpaduan antara  stiker atau phynil dengan multi untuk pembuatan frame backdrop untuk backdrop tv.
Nah itu diatas adalah contoh-contoh backdrop custom atau kastem, mungkin dari kalian yang ingin buat pakai bahan apa ? Atau kalian sedang mengadakan event ingin menggunakan jasa backdrop kastem.

0 Komentar